Wajib dicoba – tips rambut panjang hitam berkilau

Mau rambut panjangmu hitam dan berkilau ? Yakin bakalan bisa dicapai meski sekarang kondisi rambutmu masih jauh dari sempurna. Kalau iya, so artikel kali ini cocok untuk dipraktekan ya agar rambut panjang kita hitam plus berkilau.
Memiliki rambut panjang itu sudah jadi idaman setiap perempuan apalagi kalau rambut kita hitam, tidak bercabang dan berkilau ini bakalan jadi super bonus. Tidak sekedar ingin tampil cantik dengan memiliki rambut panjang hitam dan berkilau tetapi ini juga merupakan salah satu investasi dan rsa syukur kita diberikan kesehatan oleh Tuhan YME. Coba, bayangin diluar sana banyak yang mengalami kerontokan, rambut patah, bercabang bahkan sudah mulai muncul kebotakan. So, merawat sejak awal adalah salah satu cara yang tepat.
Berikut tips merawat rambut panjang berkilau:
- Gunakan air dingin saat keramas, bener nieh keramasnya mesti pake air dingin bukannya keramas menggunakan air hangat lebih bikin rileks ? Ya, itu benar.. tapi jangan sering-sering ya keramas menggunakan air hangat karena kutikula dan pori-pori rambut akan terbuka lalu akibatnya adalah hilangnya minyak alami rambut. Keramas menggunakan air dingin akan menjaga kelembaban rambut, sehingga tidak kering, bercabang bahkan patah.
- Lindungi dari rambutmu dari matahari langsung, yes saat kamu beraktifitas diluar ruangan pastikan memakai pelindung kepala seperti topi yang nyaman digunakan. Ini untuk meminimalisir rambut rusak akibat terpapar matahari langsung. Bahkan ketika kamu harus beraktifitas outdoor yang banyak debu, asap dll pastikan setelah selesai acara untuk keramas. Yes, tujuannya agar menghilangkan debu yang menempel dirambutmu.
- Yuk mulai hidup sehat, yes hidup sehat memang super solusi bahkan untuk memiliki rambut yang berkilau. Tidak merokok, minuman beralkohol, kurangi stres itu akan membuat rambutmu makin sehat. Sering mendengar kan kalau mereka yang suka begadang dan cenderung stres lebih mudah untuk mengalami kerontokan. Dan jangan lupa perbanyak minum air putih, buah, sayuran dan gaya hidup yang sehat. Selain rambut kamu makin berkilau, badanmu juga makin enak.
- Pilih produk yang membuat rambutmu lebih hitam, yes ini bener banget. Hati-hati pilih produk yang ada dipasaran ya. Pastikan kamu memilih produk yang memang dibutuhkan dan manfaat untuk rambut panjangmu. Nah, salah satu produk recomended yang jadi solusi adalah Sunsilk Black Shine, dimana kamu bisa mengaplikasikanya mulai dari shampoo hingga conditioner. Cara pakainya juga mudah, seperti keramas pada biasanya dimana dilakukan pijatan halus saat kamu keramas dan setelah keramas cukup gunakan conditioner dari tengah hingga ujung rambutmu. Diamkan beberapa menit lalu bilas rambutmu dengan air dingin. Pasti makin bikin seger dikepala dan rambut juga makin lembut.
Mudahkan tipsnya untuk dieksekusi. Sederhana sih, tapi merawat memang memulai dari sederhana tapi dilakukan secara terus menerus.